Total Tayangan Laman Gue ^^

let's go, Joinn now!!

Kamis, 22 September 2011

Beasiswa ke luar negri

InfoBeasiswaS1 - Halo teman-teman pencari beasiswa, apa kabarnya? Kali ini kita akan mencoba menjawab pertanyaan yang sering muncul seputar beasiswa S1 ke Jepang dari Asia Pacific University (APU). Sekaligus mengingatkan, deadline pendaftaran beasiswa untuk enrollment April 2012 adalah tanggal 30 September ini. Ayo buruan siapkan aplikasimu, teman-teman =).
Berikut adalah jawaban atas pertanyaan yang kerap ditanyakan teman-teman pencari beasiswa:

Apakah formulir bisa diperoleh secara online atau dikirim via email?
Untuk memperoleh formulir beasiswa, teman-teman bisa langsung datang ke  APU Indonesia Information Center, Summitmas Tower 1 lantai 10 Jl. Jend. Sudirman Kav 61-62 Jakarta Selatan, atau menghubungi telepon 021-2523708. Formulir bisa diperoleh secara GRATIS. Jadi, coba aja kirim aplikasimu, siapa tau kali ini giliranmu untuk memperoleh beasiswa.

Apakah ambil formulir harus di Jakarta?
Bagi teman-teman yang berada di luar Jakarta dan ingin mendaftar beasiswa ini, silakan hubungi 021-2523708.

Enrolment dan waktu pendaftaran beasiswa
Jika teman-teman ingin mulai kuliah bulan April 2012, formulir harus diserahkan sebelum 30 September 2011. Tapi, jika teman-teman ingin mulai kuliah September 2012, formulir harus diserahkan sebelum 30 Januari 2011. Jika teman-teman ingin mendaftar secara reguler (bukan beasiswa), waktu pendaftaran (penyerahan formulir) lebih lama.

Apakah bisa untuk mahasiswa transfer?
Bisa. Tapi jika kamu adalah mahasiswa transfer, beasiswa yang diberikan bukan untuk jangka waktu 4 tahun. Untuk mahasiswa transfer tahun kedua, beasiswa diberikan selama 3 tahun atau setara dengan 94 sks. Untuk mahasiswa transfer tahun ketiga, beasiswa diberikan selama 2 tahun atau setara dengan 62 sks. Silakan dipilih sesuai dengan kondisi studimu saat ini teman-teman pencari beasiswa.

(info: http://www.infobeasiswas1.com )

Tidak ada komentar:

Posting Komentar